Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2011

Macam-macam Bentuk Ideologi Negara

Gambar
Macam-macam ideologi diajarkan oleh para tokoh negara pada jaman dulu. Ajaran mereka didasari oleh keyakinan untuk menciptakan tata kehidupan yang lebih baik. Hal ini terutama ditujukan bagi negara yang dikuasai oleh para tokoh yang menciptakan pemikiran tentang sebuah cara hidup sebuah negara. Macam-macam ideologi ini, selain dikemukakan oleh para filsuf yang ahli di bidang tata negara, juga diciptakan oleh penguasa sebuah negara. Benito Mousollini adalah salah satu tokoh besar di dunia yang berani menciptakan gagasan tentang tata kelola negara yang dikenal dengan nama fasisme. Benito Mousollini Karl Marx, seorang cendekiawan dunia juga ikut menyumbang satu konsep bernegara yang memperkaya macam-macam ideologi yang dianut oleh bangsa di dunia. Pemikirannya tentang konsep bernegara, dikenal dengan faham Marxisme. Bersama Frederich Engel, yang juga dikenal sebagai pemikir ilmu Ekonomi, mereka menciptakan dasar pemikiran yang kemudian dipercaya sebagai dasar tumbuhnya f

Olahraga yang Cocok untuk Orang Gemuk

Gambar
Orang yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas memiliki risiko mengalami cedera yang lebih tinggi, karenanya pemilihan jenis olahraga harus tepat agar bisa dirasakan manfaatnya. Olahraga adalah salah satu cara penting untuk memecahkan masalah kegemukan. Tubuh manusia harus dalam proporsi yang ideal karena kalau terlalu gemuk akan berisiko lebih tinggi terhadap berbagai penyakit seperti penyakit kardiovaskular (jantung dan stroke), hipertensi, diabetes. Namun untuk orang gemuk harus berhati-hati melakukan olahraga agar tidak terlalu panas yang bisa membuatnya menjadi lebih sulit bernapas, serta sebaiknya tidak terlalu menempatkan tekanan pada sendinya. 1. Berjalan/Jogging Latihan sederhana ini dapat dilakukan dimana saja. Mulailah dengan jarak pendek dan berkomitmen untuk melakukan setiap hari. Setelah 1-2 minggu, tambahkan jarak yang ditempuh dan nantinya dari waktu ke waktu mencapai jarak dan waktu latihan yang lebih lama. 2. Latihan membangun kekuatan (strength bu

Sedikit Hemat Listrik, Anda Sudah Selamatkan Bumi

Gambar
Sadarkah kalau selama ini kita sudah banyak memboroskan listrik sehingga minyak bumi dunia dan SDA lainnya semakin menipis Selain boros uang juga memboroskan energi bumi yang dapat menghancurkan kelangsungan hidup bumi. Berikut ini hal-hal yang wajib kita lakukan dan kita ketahui Matikan alat listrik saat tidak digunakan. Jangan biarkan alat listrik berada pada kondisi stand by, lepaskan kabel dari stop kontak. Gunakan stop kontak dengan tombol on / off agar tidak perlu repot mencabut/memasang kabel. Pada kondisi stand by, alat elektronik masih menggunakan listrik sebesar 5 watt. Membiarkan TV, computer, tape, DVD player pada kondisi stand by selama 8 jam/hari berarti : - melakukan pemborosan listrik sebesar 160 watt/jam/hari - memboroskan uang sejumlah Rp. 35.000,- / tahun - memboroskan emisi 43 kg CO2 / tahun Hematlah listrik terutama pada pk. 17.00 - 22.00 karena pada saat itu semua peralatan listrik pada umumnya dipakai. Pakailah lampu hemat energi jenis CFL yang ditandai dengan

Helikopter Tercepat Didunia

Gambar
Helikopter Sikorsky X2 & X3 Nama mereka sama-sama menggunakan huruf X. Yang satu adalah Sikorksky X2, yang lainnya bernama Eurocopter X3. Keduanya adalah helikopter-helikopter yang mampu melayang lebih cepat dari heli biasa. Menggunakan bodi Eurocopter Dauphin, X3 punya beberapa modifikasi dari pendahulunya itu. Seperti dikutip dari situs Physorg, X3 menambahkan mesin ekstra yang digunakan untuk menggerakkan dua baling-baling tambahan yang terletak di sayap pendek di kanan-kiri bodinya. Helikopter Sikorsky X2 Walau cuma menggunakan satu mesin tambahan itu, namun pesawat yang kini masih berada pada tahap eksperimen itu mampu berlari lebih kencang daripada helikopter biasa. Bila heli biasa biasanya terbang antara 240-260 km per jam (kph), X3 mampu melayang secepat 430 kph dengan stabil. Kecepatan ini menempatkan X3 menjadi salah satu helikopter tercepat di dunia. Helikopter Sikorsky X3 Helikopter ini diproyeksikan untuk digunakan bagi keperluan misi pencarian dan penyela

Arti Warna Pada Buah dan Sayur

Gambar
Dalam kehidupan sehari-hari kita sering menganggap bahwa sayur dan buah sebagai sumber serat untuk memperlancar proses pencernaan, namun yang kita konsumsi harian pun masih terbatas pada sayuran hijau. Padahal kalau kita perhatikan manfaat buah dan sayur dalam diet sehari-hari pun bermacam-macam, karena kandungan Fitonutrisinya yang baik untuk kesehatan tubuh kita. Fungsi Fitonutrisi bagi tubuhan adalah menjaganya dari lingkungan sekitar, seperti pemangsa, virus, bakteri, dan jamur. Fungsi Fitonutrisi bagi manusia antara lain: Lutein, Resveratol, Lycopene, Beta-Carotene, Allicin yaitu untuk menjaga kesehatan jantung, sirkulasi darah, membantu pertumbuhan sel dan fungsi organ tubuh, serta antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari radikal bebas. Fitonutrisi yang terkandung pada buah dan sayuran masing-masing berbeda-beda. Jadi konsumsilah buah dan sayuran ini dengan warna yang berbeda-beda setiap hari karena ini merupakan kunci dari kesehatan optimal. Adapun kandungan serta

Otot Terkuat pada Manusia

Gambar
Sebetulnya, kekuatan otot merupakan hasil dari tiga faktor yang saling tumpang tindih. Faktor-faktor tersebut ialah, faktor fisiologis, neurologis, dan mekanis. Faktor fisiologis terdiri dari besar otot, luas penampang otot, dan respons terhadap latihan otot. Faktor neurologis yaitu seberapa kuat atau lemahnya sinyal dari otak untuk memerintahkan otot berkontraksi, sedangkan faktor mekanis yaitu aspek fisika yang ada pada otot seperti sudut pukulan terkuat (sudut sendi dan pergelangan tangan), ayunan tangan, dan momentum pukulan. Oleh karena kekuatan otot merupakan hasil dari ketiga faktor-faktor tersebut, yang bekerja secara simultan dan mustahil individual, maka tidaklah etis untuk memilih salah satu otot terkuat saja. Ada beberapa otot yang karena alasan atau landasan tertentu, bisa disebut otot terkuat. Berikut Otot Terkuat pada Manusia 1. Otot masseter atau otot rahang. Otot rahang merupakan otot yang sangat berfungsi untuk kekuatan mengunyah, bisa dibayangkan apabil

Penyebab Bau Tidak Sedap Pada Urin

Gambar
Urine berbau tidak sedap bisa menjadi indikator kondisi tubuh. Ada beberapa penyebab bau urine yang menyengat dan tak sedap, salah satunya kurang minum dan dehidrasi. Wanita paling sering menyadari bau yang kuat, tajam, menyengat dan busuk pada urine. Jika hanya terjadi beberapa kali, hal tersebut mungkin hanya pengaruh dari makanan yang dimakan, tetapi jika bau pada urine terjadi berkepanjangan, maka hal itu bisa menandakan suatu masalah kesehatan yang perlu diperhatikan. Ada banyak penyebab bau yang kuat dalam urine, yang umumnya dapat diobati dengan menggunakan pengobatan rumah sederhana. Beberapa penyebab dari urine berbau adalah kandungan amonia yang berlebih pada urine. Kurang minum dan dehidrasi adalah penyebab paling umum untuk bau urine yang menyengat. Air berperan sangat penting untuk menjalankan fungsi tubuh yang normal. Jika Anda berolahraga secara teratur atau terlibat dalam pekerjaan fisik yang berat, jangan lupa minum cukup air setidaknya 2 liter per hari unt

Beberapa Kecelakaan Nuklir Terbesar Didunia

Gambar
Kecelakaan Nuklir Kecelakaan Nukir atau Kebocoran nuklir adalah dampak yang paling ditakutkan dibalik manfaaat energi nuklir bagi manusia. Dalam cvatatan sejarah manusia terdapat kejadian kecelakan nuklir tersbesar di dunia di antaranya adalah kecelakaan Chernobyl, Three Mile Island Amerika dan mungkin di Fukushima Jepang. Kebocoran nuklir terjadi ketika sistem pembangkit tenaga nuklir atau kegagalan komponen menyebabkan inti reaktor tidak dapat dikontrol dan didinginkan sehingga bahan bakar nuklir yang dilindungi – yang berisi uranium atau plutonium dan produk fisi radioaktif – mulai memanas dan bocor. Sebuah kebocoran dianggap sangat serius karena kemungkinan bahwa kontainmen reaktor mulai gagal, melepaskan elemen radioaktif dan beracun ke atmosfir dan lingkungan. Dari sudut pandang pembangunan, sebuah kebocoran dapat menyebabkan kerusakan parah terhadap reaktor, dan kemungkinan kehancuran total. Beberapa kebocoran nuklir telah terjadi, dari kerusakan inti hingga kehancu

Kenapa Anak Remaja Sulit Bangun Pagi ?

Apakah anda termasuk seorang remaja atau anak muda yang sulit bangun pagi sehingga kadang orangtua kadang harus berteriak-teriak atau bolak-balik membangunkan di pagi hari untuk sholat dan sekolah. Tapi anda masih sulit sekali untuk bangun, maka anda harus mengetahui sebenarnya apa yang membuat kita sulit bangun pagi. Bagi orang tua, membangunkan anak remaja di pagi hari kadang membuat orangtua frustasi. Tidak sedikit orangtua yang akhirnya mengeluarkan kata-kata, 'Dasar pemalas', 'Mau jadi apa kamu kalau tidur terus' atau 'Bangun tidur saja susah apalagi yang lain'. Kondisi susah membangunkan anak remaja dan anak remaja yang sulit bangun pagi dialami hampir seluruh orangtua dan anak remaja di dunia. Hasil penelitian yang dilakukan Mary Carskadon, profesor psikiatri dari Brown University tahun 2005 mencatat ada sekitar 30 persen remaja yang mengalami gangguan tidur. Usia remaja ini berkisar 10-18 tahun. Anak-anak usia remaja ini membutuhkan tidur wakt

Sejarah Penemuan CD dan DVD

Gambar
CD atau compact disc adalah sebuah piringan bundar yang terbuat dari logam atau plastik berlapis bahan yang dapat dialiri listrik, sehingga bersifat magnet. CD juga menyimpan data. Data direkam di atasnya, kemudian dibaca dari disk dengan menggunakan kumparan pengonduksi yang dinamakan head. Selama proses pembacaan, head tidak bergerak sama sekali. Sedangkan piringan disk bergerak di bawahnya. CD ini bisa menyimpan 783 MB informasi audio pada salah satu sisinya Bahan Pembuat Disc terbuat dari bahan polycarbonate yang dilapisi dengan alumunium karena permukaannya yang reflektif. Informasi dilacak dari CD dengan menggunakan laser berintensitas rendah yang ditempatkan di dalam optical disc player atau drive unit. Cara Kerja CD Sobat-sobat mau tahu enggak, bagaimana cara kerja sebuah CD? Laser akan menyinari lapisan pelindung yang bening, ketika motor drive di CD player bekerja memutar disc. Laser itulah yang berfungsi melacak dan menampilkan data, baik dalam bentuk suara, gamb

Sejarah penemuan Bom Atom

Gambar
Pada tahun 1902, Marie dan Pierre Curie mengisolasi logam radioaktif disebut radium. Pada tahun 1905, Albert Einstein merumuskan dalam teori Teori Relativitas Khusus. Menurut teori ini, massa dapat dianggap sebagai bentuk lain dari energi. Menurut Einstein, jika entah bagaimana kita bisa mengubah massa menjadi energi, akan mungkin untuk “membebaskan” sejumlah besar energi. Selama dekade berikutnya, langkah besar diambil oleh Ernest Rutherford dan Niels Bohr menjelaskan struktur atom yang lebih tepat. Mereka mengatakan, dari inti bermuatan positif, dan elektron bermuatan negatif yang berputar di sekitar inti. Itu adalah inti, para ilmuwan menyimpulkan, bahwa harus dipecah atau “meledak” jika energi atom akan dirilis. Pada tahun 1934, Enrico Fermi Italia menghancurkan atom berat dengan menyemprotkannya pada neutron. Namun dia tidak menyadari bahwa ia telah memperoleh fisi nuklir. Pada Desember 1938, meskipun, Otto Hahn dan Fritz Strassman di Berlin melakukan eksperimen serupa

Mengenal Lebih Dekat Monumen Nasional

Gambar
Bagi warga negara Indonesia dan warga Jakarta khususnya, Monumen Nasional yang lazim disebut Tugu Monas sudah tidak asing lagi. Berada tepat di jantung ibukota negara dan pemerintahan Republik Indonesia, Tugu Monas menjulang tinggi mengalahkan kemegahan bangunan-bangunan di sekelilingnya. Menurut sejarahnya, bangunan setinggi 128,70 meter ini dibangun pada era Presiden Sukarno, tepatnya tahun 1961. Awalnya, sayembara digelar oleh Sukarno untuk mencari lambing yang paling bagus sebagai ikon ibukota negara. Sang Presiden akhirnya jatuh hati pada konsep Obelisk yang dirancang oleh Friederich Silaban. Namun saat pembangunannya, Sukarno merasa kurang sreg dan kemudian menggantinya dengan arsitek Jawa bernama Raden Mas Soedarsono. Sukarno yang seorang insinyur mendiktekan gagasannya kepada Soedarsono hingga jadilah Tugu Monas seperti yang dapat kita saksikan saat ini. Proyek mercusuar pembangunan Monumen Nasional tersebut sesungguhnya dilakukan saat kondisi keuangan negara d

Sejarah Ikan Asin

Gambar
Siapa sih yang gak kenal ikan asin?lkan asin gak hanya digemari oleh masyarakat ekonomi kelas bawah, tetapi juga oleh golongan masyarakat kelas atas. lkan asin gak hanya populer di Indonesia, tetapi juga di negara Asia Tenggara lainnya dan negara-negara maju yang penduduknya mengkonsumsi nasi. Ikan asin adalah bahan makanan yang terbuat dari daging ikan yang diawetkan dengan menambahkan banyak garam. Dengan metode pengawetan ini daging ikan yang biasanya membusuk dalam waktu singkat dapat disimpan di suhu kamar untuk jangka waktu berbulan-bulan, walaupun biasanya harus ditutup rapat. lkan asin memiliki cita rasa, aroma, dan tekstur yang sangat khas, apalagi setelah digoreng. Sulit mencari bahan pangan yang setara dengan ikan asin. Di seluruh Indonesia, ikan asin begitu populer sebagai lauk pauk yang lezat dan ternyata tidak hanya disantap sebagai pelengkap sayur asem atau nasi timbel, ikan asin dapat diolah menjadi aneka hidangan. Ikan Cod asin pertama kali diproduksi di K

Sejarah Oplet Di Jakarta

Gambar
Oplet, pernah berfungsi sebagai kendaraan umum nyaman di Jakarta. Kini digantikan oleh mikrolet. Pada 1960-an dan 1970-an oplet menjadi kendaraan umum paling populer di Jakarta. Bis sedang dan besar masih jarang. Ketika itu trayek yang paling banyak dilalui oplet adalah Jatinegara – Kota. Rutenya adalah Stasiun Jatinegara lewat Matraman Raya, Salemba Raya, Senen, Pasar Baru terus memutar di Harmoni. Setelah berdiri terminal Kampung Melayu, keberadaan oplet lebih mendapat tempat. Trayek-trayek lain juga ada di beberapa wilayah, misalnya Kampung Melayu – Tanah Abang, Kota – Tanjung Priok, dan Tanah Abang – Kebayoran Lama. Nama oplet kembali terangkat ketika pada 1990-an RCTI menayangkan sinetron ‘Si Doel Anak Sekolahan`. Oplet adalah kendaraan umum yang memiliki satu pintu di bagian belakang. Pintu itu menjadi tempat masuk dan keluar penumpang. Di bagian depan juga ada pintu, yakni di bagian kanan dan kiri. Satu penumpang boleh duduk di samping sopir. Umumnya oplet memuat se

Islam dan Budaya Lokal

Sejauh ini Islam di Indonesia dinilai lebih toleran terhadap budaya. Toleransi tersebut ditunjukkan dengan adanya sikap akomodatif terhadap budaya lokal. Sikap itu mencerminkan adanya kemampuan dan kemauan Muslim Indonesia untuk menyerap budaya lokal menjadi bagian dari ajaran Islam. Budaya dipandang sebagai bagian yang inheren dengan kehidupan masyarakat, sehingga tidak memungkinkan bagi sebuah gerakan yang membawa nafas rahmatan lil’alamin memberangus sesuatu yang sudah menjadi bagian dari masyarakat. Kritik dan Afirmasi Konsekuensinya, keislaman di Indonesia berbeda dengan mainstream yang berkembang di “pusat” pertumbuhan Islam. Mistisisme yang sebagian besar merupakan musuh gerakan Islam di Haramain (Mekah dan Madinah), di Indonesia justru menyatu dengan tradisi Islam.

Sejarah Gitar

Gambar
Banyak orang yang bisa memainkan gitar, namun sedikit yang mengetahui sejarahnya. Berikut kita akan melihat sekilas sejarah gitar dari masa ke masa. Sebenarnya sejarah gitar sangat panjang, namun mengingat ruang yang terbatas, wacana ini akan meninjau secara garis besar saja. Pertama-tama: Dari Babilonia hingga Senar Enam Sejarah gitar dipercaya dimulai di wilayah Timur Dekat. Di antara puing-puing yang di temukan di Babilonia, yang paling relevan adalah gitar yang dibuat pada 1900-1800 SM. Dari masa itu, hingga tahun 1650, gitar mengalami evolusi yang begitu rumit dan beraneka ragam. Begitu banyak jenis dan masing-masing memiliki nama yang berbeda. Beberapa kalangan berpendapat lain, menganggap gitar justru berasal dari negara Spanyol karena alat musik gitar mirip sama alat musik Spanyol yang bernama Vihuela yang beredar pada awal abad ke-16. Alat baru ini (gitar) mempunyai cara pembuatan yang sama dengan alat musik ukulele. Gitar pertama kali

Sejarah Drum

Drum sebenarnya bermacam-macam. Ada snare, tom-tom, bass, conga, tymbal, mondo, bedug, tabla… dll, mereka sebenarnya adalah drum, karena memainkannya dengan cara dipukul. Tetapi yang kita bahas adalah DRUMSET, yang bisa dibilang bentuk drum paling modern. Drumset itu sendiri sebenarnya terdiri atas 3 drum, yaitu Snare, tom-tom dan bass drum. Untuk tom-tom masih dapat dibagi dua lagi, yaitu: Mounted tom dan floor tom-tom (tergantung dari peletakan dan diameter saja). Dari ketiga unsur tersebut masih ada beberapa unsur penting lagi, yaitu cymbal, hardware (pedal, hihat stand, cymbal stand, snare stand, tom holder/tom stand) dan drumhead. Tom-tom terdiri atas berbagai macam ukuran baik dalam kedalamannya dan diameternya. Ukuran suatu drum biasnya ditulis 12×10 yang maksudnya adalah kedalamannya 12 inchi dan diameternya 10 inchi. Diameter tom-tom bervariasi, biasanya tom-tom paling kecil berdiameter 6″, dan berlanjut ke 8″, 10″, 12″, 13″, 14″, 15″, 16″, 18″ dan 20″. Ukuran to